Mengenal User Code di PHPMaker

Hasil gambar untuk php maker

Sudah banyak fleksibilitas yang disediakan oleh PHPMaker, supaya Web Developer dapat mengkostumisasi Aplikasi Web yang dihasilkan olehnya. Beberapa fitur yang membuat PHPMaker fleksibel dalam membangun Aplikasi Web yang sudah kita bahas di beberapa artikel saya sebelumnya, yaitu:
  • Server Events
  • Client Scripts
  • Custom Templates
  • Custom Files
  • Custom Validation Functions
johanandyagasiblogspot.com Ternyata PHPMaker tidak berhenti sampai di situ saja. Ada satu lagi fitur lainnya layak untuk diketahui oleh Web Developer. Fitur ini sekaligus semakin membuktikan, bahwa PHPMaker sangat fleksibel dan transparan dalam menghasilkan kode PHP. Fitur itu disebut dengan User Code.

Tentu seperti namanya, fitur ini sama artinya dengan Kode Pengguna. Sekilas mungkin seperti mirip-mirip dengan beberapa fitur di atas tadi, tapi sebenarnya User Code jauh berbeda dengan yang sudah kita bahas di atas. Fitur User Code sangat terkait erat dengan pengaturan property dari sisi aplikasi PHPMaker itu sendiri.

Perlu untuk diketahui, bahwa ternyata ada juga kode PHP yang dihasilkan langsung dari dalam aplikasi PHPMaker. Artinya, kode PHP dihasilkan saat aplikasi PHPMaker men-generate kode PHP (mode run-time). Kode PHP tersebut tidak tersedia di dalam Template dan Project PHPMaker. Akibatnya, Web Developer tidak dapat mengubah kode PHP ini baik dari dalam Template maupun Project PHPMaker. 

Fitur User Code di PHPMaker disediakan supaya Web Developer dapat mengubah kode PHP yang tidak dihasilkan dari file Template dan Project PHPMaker tadi. johanandyagasiblogspot.com Dengan fitur ini, maka Web Developer dapat menimpa (override) atau bahkan menambahkan kode PHP yang ditulis sendiri oleh Web Developer. Jadi, perubahan ini akan dilakukan saat mode run-time PHPMaker.

Umumnya, kode-kode PHP yang seperti ini terkait erat dengan fitur System Function yang digunakan oleh PHPMaker. johanandyagasiblogspot.com PHPMaker akan menghasilkan kode tersebut berdasarkan beberapa pengaturan project yang Anda tetapkan dari PHPMaker, seperti Security, Table, atau Field, dan lainnya. Itulah kenapa akhirnya PHPMaker “membungkus” kode-kode tersebut dalam satu paket khusus yang tidak ditampilkan ke dalam file Template.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai User Code di PHPMaker, Anda dapat membaca topik Using User Code melalui menu Help pada aplikasi PHPMaker.
0 Komentar untuk " Mengenal User Code di PHPMaker "