Contoh Penulisan Daftar Riwayat Hidup Yang Benar

Daftar riwayat hidup atau biasa juga disebut curriculum vitae / CV adalah salah satu surat kelengkapan yang dilampirkan pada surat lamaran kerja yang isinya adalah keterangan seputar data pribadi singkat dari calon karyawan. Melalui daftar riwayat hidup tersebut, manajer perusahaan akan mengetahui apakah anda calon karyawan yang sesuai dengan kriteria yang mereka cari atau tidak.

 

Maka dari itu, membuat daftar riwayat hidup yang baik, benar dan semenarik mungkin sangat perlu untuk membuka peluang agar anda diterima menjadi karyawan pada perusahaan tersebut. Dibawah ini adalah Contoh riwayat hidup atau cv lamaran kerja sebenarnya sudah saya publikasikan pada artikel sebelumnya dan dapat anda simak di contoh curriculum vitae namun pada artikel tersebut tidak saya singgung mengenai foto dan posisi penempatan foto. Pada contoh daftar riwayat tersebut juga ditulis secara manual dan lebih sederhana dan kali ini adalah contoh daftar riwayat yang ditulis dalam bentuk form yang biasanya banyak digunakan untuk para CPNS

 Contoh Daftar Riwayat Hidup

1.
Nama Lengkap
 Tulis Nama anda disini
Pas Photo
4x6
2.
Tempat/ Tanggal Lahir
3.
Jenis Kelamin
4.
Agama
5.
Status Perkawinan
6.
Alamat Rumah
 Tulis nama jalan alamat rumah anda disini
Kelurahan/Desa
Kecamatan
Kabupaten/Kota
Provinsi
Kode Pos
Telepon/HP
7.
Kegemaran (Hobby)
PENDIDIKAN
No.
Tingkat
Nama Institusi Pendidikan
Jurusan/Program
Tahun Lulus
Tempat
Keterangan
Lulus/tidak lulus
1.
SD
2.
SMP
3.
SMA
4.
DI/DII
5.
D III/AKADEMI
6.
D IV
7.
S1
8.
S2
9
Profesi
.......
PENGALAMAN KERJA
No.
Nama Perusahaan/ Instansi
Lamanya tgl/bln/thn sd tgl/bln/thn
Jabatan
Tugas
Gaji

Jika anda memiliki spesifikasi kemampuan dan keterampilan tertentu bisa ditambahkan dalam bentuk kolom seperti di atas terlebih lagi jika apa yang anda kuasai tersebut berhubungan dunia kerja. Membuat daftar riwayat hidup bisa anda kreasikan dalam bentuk lain dan semenarik mungkin dengan catatan tidak mengurangi informasi terpenting yang harus anda cantumkan dalam daftar riwayat hidup yang anda buat. Dengan bentuk daftar riwayat hidup seperti ini, tanpa anda jelaskan pun, manajer perusahaan di tempat anda melamar kerja akan tau bahwa anda tentu memiliki keterampilan atau paling tidak mampu mengoperasikan komputer dan microsof word

Untuk contoh daftar riwayat hidup yang lebih sederhana bisa anda lihat pada tautan link yang sudah saya sediakan diatas dan untuk contoh surat lamaran kerja bisa anda lihat di contoh surat lamaran kerja beserta tips dalam membuat surat lamaran pekerjaan.

Semoga Bermanfaat :')
0 Komentar untuk " Contoh Penulisan Daftar Riwayat Hidup Yang Benar "