Wisata Landmark Braga (Bandoeng Tempoe Doeloe)

http://johanandyagasi.blogspot.com/2015/01/ekspresi-bandung-tempo-doeloe-bisa.html
Ekspresi Bandung “Tempo Doeloe” bisa terlihat dari bangunan-bangunan kuno yang, bersyukur, hingga kini masih ada beberapa yang dipertahankan bahkan dipelihara. Salah satunya ialah Gedung Landmark Braga. Gedung ini selain menjadi simbol sejarah Bandung, juga memiliki aspek historis dan kebudayaan yang amat tinggi. Landmark Braga telah dibangun sejak masa kolonial dahulu dimana arsitekturnya menggunakan arcade. Dan banyak fungsi dari Landmark Braga ini, yakni selain sebagai simbol seni dan sejarah kota ini juga, kini, bangunan ini kerap digunakan untk menggelar even kontemporer seperti pameran. Bangunan peninggalan zaman Belanda ini seringkali dijadikan tempat pameran buku dan komputer dalam setiap minggunya. Penduduk Bandung maupun mereka yang sedang melancong ke Bandungpun bisa menyambangi pameran ini.
http://johanandyagasi.blogspot.com/2015/01/ekspresi-bandung-tempo-doeloe-bisa.html
 
Hal ini tentu saja sangat memudahkan terutama bagi kalangan pelajar maupun mahasiswa ketika mereka hendak mencari komputer atau buku yang berkualitas namun dengan harga yang menggiurkan. Juga backgroundnya yang kental sekali dengan aspek sejarah membuat siapapun yang berkunjung menjadi betah dan nyaman. Selain juga, dari lokasi Landmark Braga ini ada beberapa lokasi lain yang juga bisa Anda kunjungi semisal Braga City Walk, Hotel Bandung seperti Aston Apartment.
http://johanandyagasi.blogspot.com/2015/01/ekspresi-bandung-tempo-doeloe-bisa.html

Tak jauh dari lokasi ini pengunjung juga bisa mampir di shopping centre seperti Pasar Baru Bandung, Kings Shopping Centre, Mesjid Raya Bandung dan juga Alun-alun Kota Bandung.

Lokasi
: Gedung Landmark Braga beralamat di Jalan Braga No 129, Braga Bandung, Jawa Barat
0 Komentar untuk " Wisata Landmark Braga (Bandoeng Tempoe Doeloe) "